Semarak Wisuda Akbar 8, Seluruh SDM Daarul Qur’an Setoran Surah Al-Fath

0
71

Menyambut gelaran Wisuda Akbar 8, Daarul Qur’an memggelar setoran hafalan surah Al-Fath bagi seluruh asatidz, staf dan karyawan. Setoran hafalan surah Al-Fath ini digelar serentak di unit-unit Daarul Qur’an, Jumat (20/10).

Wisuda Akbar penghafal al-quran ke 8 akan digelar serentak di 16 Provinsi dan 12 negara pada Ahad, 22 Oktober 2017, dengan materi hafalan surah Al-Fath.

Ustad Mulyadi, kepala kesekretariatan Daarul Qur’an mengatakan setoran hafalan quran bagi keluarga besar Daarul Qur’an digelar terlebih dahulu untuk menjadi syiar sekaligus ajang mempersiapkan diri bagi seluruh staf Daarul Qur’an.

“Sebagaimana pesan KH. Yusuf Mansur agar kita memberikan dakwah lewat contoh, maka keluarga besar Daqu juga harus bisa menghafal surah al-fath” ujarnya.

Selain kemampuan menghafal surah al-fath yang terdiri dari 29 ayat dalam ajang setoran bagi staf dan karyawan ini kemampuan tajwid juga dijadikan patokan nilai.

“Insya Allah yang memiliki hafalan dan bacaan terbaik akan ada hadiah” ujar Mulyadi memberikan semangat.

Setoran hafalan digelar di Masjid Nabawi seusai pelaksanaan shalat jumat. Para peserta setoran hafalan dibagi dalam beberapa kelompok yang dipimpin oleh satu ustad penguji. Setoran hafalan inipun diikuti dengan berbagai perasaan oleh para staf dan karyawan Daarul Qur’an.

“Gimana yah? agak-agak ragu tapi Insya Allah bisa” ujar Wahyu.

Wahyu mengaku sudah menyiapkan hafalan selama satu minggu belakangan. Menurutnya menghafal al-quran tidak terlalu susah asalkan niat dan fokus.

WhatsApp Image 2017-10-20 at 15.54.49 WhatsApp Image 2017-10-20 at 15.55.07 WhatsApp Image 2017-10-20 at 15.55.08