Ustadz Yusuf Mansur sambut pelantikan Pengurus OSDAQU Masa Bakti 2016/2017

0
279

Organisasi Santri Daarul Qur’an (Osdaqu) menggelar  pelantikan pengurus baru untuk masa bakti tahun 2016/2017. Pelantikan tersebut berlangsung di Pondok Pesantre Tahfdiz Daarul Qur’an, Ketapang, Tangerang, Selasa (1/2).

Pelantikan tersebut dihadiri oleh ustadz Yusuf Mansur, ustadz Ahmad Jameel selaku Pimpinan Pondok Pesantren Tahfidz Daarul Qur’an, ustadz Tarmizi, ustadz Anwar Sani, jajaran pimpinan biro serta para pengurus lama dan baru Osdaqu.

Terpilih sebagai ketua baru Osdaqu yakni, Muhammad Raden Bisri yang kini duduk di kelas 11 IPA. Bisri kini telah memiliki hafalan Al-Qur’an sebanyak 17 juz.

“Dengan membaca Al-fatihah, saya resmikan pengurus Osdaqu untuk masa bakti 2016/2017. Tegas Ustadz Jameel dihadapan pengurus Osdaqu baru. Osdaqu harus menjadi generasi yang pro perubahan yang mau menyesuaikan dengan perubahan zaman” ujar ustadz Ahmad Jameel saat melantik pengurus baru Osdaqu.

Adapun ustadz Yusuf Mansur berharap Osdaqu dapat membangun jaringan baik saat masih menjadi belajar di pondok ataupun saat nanti sudah keluar dan sukses dalam karir.

“Saya mengingatkan bahwa Anda adalah Daqu Connection. Daqu Connection harus membangun jaringan yang menguasai dunia. Saling bantu dan tolong menolong dengan sesama alumni Daqu nantinya” ujar ustadz pendiri Daarul Qur’an tersebut.

Ia menekankan sesama lulusan Daqu harus saling mengingat dan tidak berhenti melakukan silaturahmi.