Gerakan Manunggal TNI & Santri Pesantren Tahfidz Daarul Qur’an

0
19

Daarul Qur’an – Ketapang : Santri Pesantren Tahfidz Daarul Qur’an Ketapang terlibat aktif dalam gerakan manunggal TNI dan Santri. Kegiatan yang dilakukan dalam rangka Karya Bhakti TNI Skala Besar Kodam Jaya/Jayakarta SMT I TA 2015 diwilayah Kodim 0506 Tangerang diadakan pada hari Kamis, 30 April 2015 di Kampung Ketapang Cipondoh Tangerang. 

Hadir dalam kegiatan tersebut KH. Yusuf Mansur dengan di dampingi Wali Kota Tangerang Bapak Arif Wismansyah dan jajarannya, Unsur TNI Kodim 0506 Tangerang dan Santri Pesantren Tahfidz Daarul QUr’an Ketapang, Kegiatan tersebut sebagai bentuk karya bakti pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara. 

Kegiatan “Operasi Bersih” dilaksanakan dalam rangka menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, serta menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggalnya. Bagi Santri Pesantren Tahfidz Daarul Qur’an yang terlibat dalam kegiatan ini, hal ini adalah sebuah bentuk pembelajaran untuk menanamkan kepekaan sosial dan kepedulian terhadap lingkungan sekitarnya. (red)