Pikirin Apa yang Sudah Kita Perbuat dan Katakan Buat Allah

0
406

Ada yang tidak suka? Namanya juga orang hidup. Jangan terlalu dipedulikan. Berbuat aja terus untuk orang banyak. Tapi tetap koreksi diri.

Ada yang suka? Jangan juga membuat diri menjadi sombong. Biasa aja. Dan banyakin istighfar saat banyak yang suka. Khawatir muncul sombongnya.

Perbuatan orang, apapun bentuknya itu, jangan kelewat banyak mempengaruhi diri. Yang perlu direnungkan itu, perbuatan Allah.

Kalo orang suka, tapi Allah ga suka? Kalo orang ga suka, tapi Allah suka? Mudah-mudahn dapat sukanya Allah, juga sukanya orang.

Ketika kita mendapati perbuatan dan perkataan orang, pikirin apa yang sudah kita perbuat dan katakan buat Allah.

Bener-bener banyakin istighfar. Segala sesuatu sangat mungkin terjadi. Dan Allah lah sebaik-baik Pelindung.

Apapun yang kita lakukan, inget-inget bahwa ada Azab Allah. Banyak-banyak minta petunjuk Allah. Jangan-jangan yang kita lakukan, bukan untuk Allah, dan malah ngundang Azab.

Tapi Allah juga punya stok ampunan yang tak terbatas. Datang aja ke Allah. Allah bakal ampuni. Dan berubahlah, untuk bisa menjadi yang lebih baik lagi.

sumber: http://yusufmansur.com