Bupati Azwar Anas Sambut Positif Pesantren Daarul Qur’an di Banyuwangi

0
411

Bupati Banyuwangi, Azwar Anas, menyambut positif kehadiran Pondok Pesantren Tahfizh Daarul Qur’an di Banyuwangi. Ia berharap kehadiran pesantren yang didirikan oleh KH Yusuf Mansur tersebut dapat melahirkan para penghafal Al-Quran di kota Gandrung tersebut.

“Saya ucapkan selamat kepada pondok pesantren tahfizh Daarul Qur’an yang hadir di Banyuwangi, semoga kehadiran pesantren daqu di Banyuwangi bisa menciptakan para penghafal Al-Qur’an lewat metode yang efektif dan semoga bisa menghadirkan santri-santri yang bermanfaat bukan hanya untuk dirinya tapi juga untuk masyarakat dan bangsa” ujarnya melalui pesan video yang disampaikan saat launching pesantren tahfizh Daarul Qur’an, Sabtu (9/12).

Pesantren Daarul Quran Banyuwangi berdiri di atas lahan seluas 1 hektar yang berlokasi di Desa benelan Kidul, Kecamatan Singojuruh, Banyuwangi. Telah bediri lokal asrama dan kelas juga sebuah masjid yang bisa menampung sekitar 200 jamaah.

Launching pesantren diisi dengan kegiatan Tabligh Akbar yang menghadirkan Syeikh Abdul Zahir Shaqr, salah satu pengajar tahfizh terbaik di Masjidil Haram. Didepan para undangan yang terdiri dari tokoh masyarakat dan penduduk sekitar pesantren Syeikh Shaqr berpesan agar semua untuk berhati-hati dalam memilih teman bergaul.

“Lingkungan yang islami sangat mendukung untuk membuat orang menjadi lebih baik dan istiqomah. Insya Allah dengan pendirian pesantren Daqu di Banyuwangi ini masyarakat akan lebik baik lagi karena keberadaan para penghafal Qur’an ini akan membuat kita tenang” ujarnya.

Arvy Rizaldi selaku keluarga pewakif mengatakan kehadiran pesantren daqu di Banyuwangi Insya Allah menjadi tempat pembibitan para penghafal Qur’an sekaligus sebagai tempat lahirnya generasi baru yang akan membawa perubahan bagi Banyuwangi.

“Sejak dulu pesantren dikenal menjadi tempat yang efektif bagi pengkaderan pemimpin bangsa. Maka bersyukurlah merekah yang menjadikan pesantren sebagai tempat pendidikan anak-anak mereka” ujar salah satu tokoh muda di Banyuwangi ini.

[vc_media_grid grid_id=”vc_gid:1512964863315-4383cff8-ae76-8″ include=”15768,15770,15767″]