Ditengah Lapang Ponpes Daqu Jambi Gelar Pengajian

0
25

Ditengah Lapang Ponpes Daqu Jambi Gelar Pengajian

Ahad, 21 Februari 2016, Daarul Qur’an Jambi mengadakan acara Pengajian dan Kunjungan Pondok Pesantren Tahfidz Daarul Qur’an Jambi. Kegiatan ini digelar di lokasi pembangun Ponpes Daqu Jambi dipandu langsung oleh Ustadz Iman Fathurrohman selaku Pimpinan Pesantren Tahfidz Daqu Jambi.

Meski digelar di lapangan terbuka hanya bermodal terpal sebagai alas untuk para jamaah duduk, sebanyak 70 peserta khusyu mengikuti kajian yang dibawakan oleh ustadz Iman.

Dalam kajian ini Ustadz Iman mengupas QS Al-Maarij ayat 19-35 yang mengisahkan tentang sifat manusia yang suka mengeluh dan kikir saat mendapat kesenangan.

“Sifat dasar manusia itu suka mengeluh jika ditimpa kesusahan atau kesulitan. Tetapi juga pelit saat mendapat kesenangan” ujar Ustadz Iman. “Kita mengeluh dan merutuk saat mendapat penyakit atau ketika merasa sudah berusaha dengan maksimal namun rejeki yang didapat hanya pas-pasan”

Namun begitu, jelas ustadz Iman, Allah swt memberikan obat bagi mereka yang kerap galau dan suka mengeluh yakni dengan mengerjakan shalat, rajin bersedekah, menjaga amanah, memelihara kemaluan juga mereka yang mempercayai adanya hari pembalasan.

Selain mengurai arti QS Al-Maarij ayat 19-35, ustadz Iman juga mengajak jamaah untuk mengahafalkan surat tersebut. Ustadz Iman memandu jamaah dengan membacakan satu ayat berulang-ulang yang kemudian diikuti para jamaah. Setelah itu satu persatu jamaah dites akan hafalan yang telah dilakukan.

Di akhir acara ustadz Iman mengajak para jamaah untuk tetap berada dalam ketaatan dan mendoakan agar Ponpes Tahfidz Daqu Jambi bisa selesai pembangunannya dan memulai proses belajar mengajar.

“Insya Allah kehadiran Ponpes ini akan menambah semarak dakwah Al-Qur’an di Provinsi Jambi dan sekitarnya” ujar ustadz Amin yang diaminkan oleh para jamaah.