MB Daqu Raih Juara III Diajang WGI United Kingdom 2019

0
397

Menjadi satu-satunya wakil Asia dalam ajang kompetisi Winter Guard International (WGI) United Kingdom 2019 yang digelar di Basildon Sporting Village, Essex, London, Inggris, 11 Mei 2019, Marching Band Daarul Qur’an berhasil meraih juara III dan juga mendapat penghargaan internasional.

Sebagaimana dilaporkan oleh ustad Ahmad Jamil, Ketua Daarul Qur’an, yang mendampingi kontingen Daqu, para santri berhasil menampilkan kemampuan terbaik mereka dalam ajang yang diikuti kontingen dari Wales, Skotlandia dan Inggris tersebut. Tampil dengan tema “Army of Birds” yang mengisahkan pembangunan Kabah, MB Daqu berhasil meraih simpati dewan juri yang berasal dari WGI World Committee yang berpusat di Amerika Serikat.


“Alhamdulillah anak-anak tidak gugup dan tetap menampilkan penampilan terbaik mereka” ujar ustad Ahmad Jamil.

Selain mendapat tropi juara III, kontingen Daqu juga mendapatkan penghargaan atas keikutsertaan mereka dalam ajang tersebut. Datang jauh dari benua Asia, para santri berhasil menampilkan wajah Islam yang sejuk dan bisa berkreasi dalam ajang seni.

Yang membahagiakan juga adalah berkumandangnya lagu Indonesia Raya di Basildon Sporting Village. Menyanyikan lagu kebangsaan di negeri orang menjadi pengalaman spesial tersendiri bagi para santri.

“Terima kasih atas seluruh doa pimpinan dan asatidz Daqu yang berada di Indonesia. Semoga hasil ini bisa menambah motivasi bagi para santri lainnya” tambah ustad Ahmad Jamil.