Membangun Profesionalitas, DBN Awali Kegiatan Dengan Memba Al-Qur’an

0
20

Sebagai basis usaha dan bisnis serta pengendalian ekonomi di Pesantren Tahfizh Daarul Quran jajaran staf Daqu Bisnis Nusantara (DBN) dituntut untuk bekerja secara amanah dan profesional. Untuk membangun sikap amanah dan profesional tersebut jajaran pengurus DBN memulai kegiatan dengan membaca Al-Qur’an bersama.be91a098-5389-482f-902e-ebb30c120eb9 (1)

“Sebelumnya para karyawan sebelum memulai aktivitas melakukan rutinitas membaca Al-Qur’an dan sholat duha berdasar kebiasaan mereka. Alhamdulillah kini kita lembagakan dan sudah berjalan selama empat bulan terakhir” ujar Muhammad Irfan Simanjuntak HRD DBN.

Membaca Al-Qur’an dan sholat duha sebelum memulai aktivitas dinilai oleh Tarmizi Ashidiq, Direktur Utama DBN, akan menumbuhkan sikap amanah dan profesional pada para staf.

“Insya Allah Al-Qur’an yang dibaca saat kita mengawali hari akan menjaga hati dan menumbuhkan sikap positif pada diri kita” ujar Tarmizi.41809e65-ee35-4031-a53b-85876e729849

Kegiatan mengaji bersama inisetiap harinya digerlar di area kanti Daqu yang dipimpin secara bergantian oleh para assatidz Daarul Qur’an.

“Insya Allah kami bisa istoqomah menjalankan kegiatan positif ini” ujar Irfan.