SMP – SMA Gelar Study Tour

0
45

Pada Selasa (28/5) pagi puluhan siswa beserta guru dan dewan asatidz berencana berangkat study tour akhir tahun. Pemberangkatan langsung dipandu oleh Kepala Sekolah SMP dan Kepala Sekolah SMA Putra Daarul Quran Tangerang. Ust Darul Qutni, S.Ag dan Ustadz Muhajirin melepas keberangkatan siswa langsung dari Kampung Qur’an. 

Dalam perjalanan, anak-anak berhenti sejenak sambil shalat dhuha. “Walau dalam perjalanan, kami tetap melaksanakan shalat dhuha karena kami santri daarul qur’an” ujar ustadz Muhajirin, MA di rest area KM 57.

Perjalanan study tour ini bertujuan ke sanggar batik trusmi, pesantren darussaalam cirebon, makam sunan gunung jati, taman strawberry dan susu perah di as syifa subang

Sementara ustadz Darul Qutni meminta semua untuk berdoa demi keselamatan dalam perjalanan. “Mohon do’a untuk kemudahan, keselamatan dan kenyamanan perjalanan rihlah iqtishidiyah kelas IX dan XII ke sanggar batik trusmi, pesantren darussaalam cirebon, makam sunan gunung jati, taman strawberry dan susu perah di as syifa subang”. Tuturnya.

Pada saat mendekat waktu shubuh, santri dan rombongan diarahkan ke Pesantren Darussalam pimpinan KH. Masyhuri, Eretan Indramayu. “Setelah shalat shubuh berjama’ah, belajar bersama kitab Nashohiul ‘Ibad bersama kyai Mashuri Baidhowi ponpes Darus salam” ujar ustad Darul.

Kegiatan ini bertujuan memperkenalkan santri dengan beberapa seni kerajinan, kewirausahaan dan silaturrahmi bersama pimpinan pesantren.