Desain interior tidak dapat disepelekan fungsinya sangat penting tidak hanya sebagai penghias ruangan tetapi juga untuk menghadirkan kenyamanan beraktifitas bagi siapa saja yang ada di dalamnya.
Meski ruangan tersebut luas namun tidak memiliki desain interior yang bagus maka tidak akan menghadirkan kenyamanan bagi siapa saja yang ada di dalamnya. Begitu sebaliknya, ruangan yang kecil namun dengan desain interior yang baik maka akan menghadirkan semangat bagi penghuninya.
Maka untuk menghadirkan suasana belajar yang nyaman, pengasuh Shigor Putri Daarul Qur’an mengajak para santri untuk menghias ruang kelas berbekal kreatifitas mereka. Selain untuk menghias ruangan, kegiatan ini juga untuk mengasah serta membangun kreatifitas sejak dini. Tidak hanya untuk mengembangkan kepribadian sang anak, juga untuk menggali bakat dan menanamkan jiwa seni dalam diri mereka.
Lewat kerja sama tim mereka saling bertukar ide. Mulai dari menentukan tema, gambar apa yang akan dibuat, warna apa saja yang cocok untuk dipadukan, sampai alat dan bahan apa saja yang dibutuhkan.
Dengan jiwa anak-anak yang lepas dan polos, mereka sangat antusias untuk menyulap kelas mereka menjadi seindah mungkin. Agar menambah kenyamanan mereka dalam belajar, fokus dalam menerima pelajaran, dan tidak suntuk saat di dalam kelas. Membuat kelas menjadi tempat yang menyenangkan untuk mereka. membuat kelas belajar menjadi kegiatan yang mengasyikan untuk mereka.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang untuk mengasah keterampilan mereka, tetapi juga untuk menyegarkan otak dari kegiatan rutin mereka. Menjadi hiburan tersendiri untuk mereka ketika perlahan melihat tampilan baru dalam kelas mereka.
Ditulis oleh Latifah, pengabdian Shigor Putri